Matawebsite Promo Lebaran 2022

Bagaimana Cara Mendatangkan Konsumen Brand Perusahaan

date 30 Mar 2019
date Lev Yasin
date 716
date Bisnis Online
Bagaimana Cara Mendatangkan Konsumen Brand Perusahaan

Cara mendatangkan konsumen yang akhirnya bersedia membeli produk atau  jasa yang kita tawarkan bukanlah hal yang mudah. Ending dari kedatangan tersebut yang kemudian meminang produk atau jasa kita adalah harapan besar kita sebagai seorang entrepreneurs. Sayangnya, meski setiap pebisnis memiliki produk atau jasa yang ditawarkan, namun tidak semua dari mereka mampu meraih hati konsumen. Kenapa? baiklah disini kita kesampingkan dulu faktor lucky yang menjadi faktor X yang sifatnya tidak bisa diganggu gugat ya. Kita akan fokus pada bagaimana tips marketing yang bagus khususnya di pasar online agar bisnis yang dikelola bisa untung maksimal.

Dibandingkan dengan bisnis offline, sudah banyak yang merasakan efektifnya bisnis online. Bisnis ini bisa dilakukan kapan dan dimanapun dengan atau tanpa modal sekalipun, dan cakupan market nya pun tidak hanya lokal tetapi internasional. Kebayang ‘kan betapa efektifnya bisnis online di era milenial ini.  Yang datang mengunjuni lapak online Anda tidak hanya tetangga, kerabat, dan langganan kanan kiri Anda saja, tetapi kuantitasnya tidak terhitung jumlahnya selama Anda melakukan cara mendatangkan konsumen dengan cara berikut ini:

Join Marketplace

Ya, langkah pertama agar toko online yang Anda buka di sosial media atau website bisa terdongkrak penjualannya adalah dengan cara join di marketplace yang saat ini sedang booming dan memiliki reputasi yang baik. Jika melakukan marketing sendiri jangkauan marketnya terbatas, Anda bisa join marketplace dengan jangkauan pasar yang lebih luas. Manakah marketplace yang cocok untuk Anda?

Anda bisa survey terlebih dahulu untuk mendapatkan pilihan terbaik. Selain itu, Anda pun bisa memanfaatkan berbagai fasilitas yang disediakan marketplace termasuk sistem pembayaran di tempat atau cash on delivery yang sedang marak saat ini. Buatlah akun marketplace dengan nama toko online unik yang menjual. Agar pembeli bisa go detail pada produk atau jasa yang kalian tawarkan, kalian bisa

Sertakan deskripsi produk dan juga URL toko online agar para pembeli bisa mempelajari sekaligus tahu lebih jauh tentang toko online Anda.

Tanggapi konsumen

Setiap kali ada konsumen yang bertanya atau complain, usahakan untuk langsung merespon keluhan atau pertanyaan tersebut. Ingat, pembeli adalah raja yang harus mendapatkan pelayanan maksimal agar mereka mendapatkan impresi yang bagus dari pelayanan yang Anda berikan. Yang harus dimiliki sebagai penjual adalah “sabar”. Pembeli memiliki karakter yang berbeda-beda. Ada yang easy going dan ada yang rewelnya minta ampun. Ada yang mudah kasihan pada orang lain dan ada pula yang egois dan maunya sendiri. Selain modal duit dan skill, modal lain yang harus dimiliki adalah kesabaran dalam menghadapi konsumen.

Ingatkan calon pembeli atas website Anda

Jika di marketplace detail dan produk yang Anda post terbatas (tidak seluruhnya), Anda bisa menggiring calon pembeli dengan cara yang halus untuk mengunjungi website yang Anda kelola. Sertakan alamat website di masing-masing detail produk agar setiap kali pengunjung yang membuka laman produk tersebut (dan yang kepo habis) bisa langsung membuka alamat websitenya. Buatlah website dengan tampilan yang menarik dan dengan informasi yang lengkap.

Cara mendatangkan konsumen di marketplace tersebut adalah hal dasar yang harus Anda miliki sebagai online entrepreneurs. Agar lebih mendalam lagi tipsnya, Anda bisa bergabung dengan matawebsite.com untuk menggali apa saja sih yang perlu dikembangkan dari bisnis online yang Anda kelola.

Matawebsite Promo
lev_yasin.png

Lev Yasin

Instruktur Web Programming Mataweb

Sangat tertarik dengan dunia Pemrograman Web & Mobile, saat ini fokus pada bagian Backend Web Developer, menggunakan PHP sebagai bahasa pemrograman utama, biasanya saya menggunakan Laravel.

Artikel Populer

Halo, ada yang bisa kami bantu?
Daftar Sekarang